Sawangan | https://jurnaldepok.buzz
Mohamad Fuad salah satu politisi senior Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengaku sangat optimis pasangan calon Wali Kota – Wakil Wali Kota, Supian-Chandra bakal tampil sebagai pemenang pada perhelatan Pilkada Depok 27 November mendatang dengan catatan semua perangkat partai pengusung betul betul solid dan mau bekerja keras turun hingga akar rumput guna menggalang dukungan suara untuk Supian-Chandra.
Fuad yang sempat mencalonkan diri untuk posisi anggota DPR RI pada pilihan legislatif silam bahkan menekankan kepada team pemenangan dan pengurus partai pengusung paslon Supian-Chandra agar melibatkan semua komponen partai termasuk para calon anggota legislatif yang pada Pileg 14 Februari silam tidak mendapatkan kursi.
“Saya melihat arus dukungan warga untuk Supian-Chandra begitu besar, tapi itu belum bisa dijadikan jaminan sebab perhelatan Pilkada dua bulan lagi sehingga semua bisa saja berubah, kuncinya selain harus konsisten melakukan upaya penggalangan massa, semua team pemenangan harus bergerak termasuk dari unsur partai pengusung,” ujar Fuad saat menghadiri pertemuan antara Supian Suri dengan warga perumahan Rivaria Sawangan akhir pekan silam.
Fuad menambahkan, melibatkan semua caleg yang pernah tampil pada perhelatan Pileg bukan Februari silam sangat penting, pasalnya lanjut dia semua caleg yang sempat tampil di Pileg memiliki massa pendukung dan itu bisa diarahkan untuk mendukung paslon Wali dan Wakil Wali Kota pada ajang Pilkada.
“Semua caleg punya pendukung termasuk caleg yang tidak mendapat kursi pada pileg kemarin, tapi keberadaan caleg yang tidak lolos ke parlemen tidak bisa diabaikan karena jika dikumpulkan suara para celeg tersebut sangat besar dan bisa menjadi penopang raihan suara non partisan partai,” tegas Fuad.
Hal senada disampaikan oleh Widodo salah satu tokoh muda Kelurahan Gandul yang telah menyatakan sikap tegas untuk mendukung paslon Supian-Chandra.
“Ya, melibatkan semua potensi mutlak sangat dibutuhkan untuk memenangkan Paslon Supian-Chandra, saya setuju jika semua caleg yang belum mendapat kursi di Pilkada kembali berjuang untuk memenangkan Supian-Chandra guna mewujudkan Perubahan Depok kearah lebih maju dengan melibatkan semua elemen masyarakat,” tutup Widodo. n Asti Ediawan