Pancoran Mas | https://jurnaldepok.buzz
Lebih dari 700 jemaah dari berbagai majelis taklim diwilayah kampung Parung Bingung dan sekitarnya, Minggu (13/10/24) tampak antusias mengikuti rangkaian kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriyah yang diselenggarakan oleh Majelis Taklim (MT) Ittihadul Ummah.
Ketua Majelis Taklim Ittihadul Ummah, Habibah Susanti mengatakan peringatan Maulid Nabi Muhammad merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Majelis Taklim Ittihadul Ummah dengan melibatkan semua anggota majelis taklim yang berdomisili diwilayah kampung Parung Bingung.
“Alhamdulillah peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tampak lebih semarak lantaran dihadiri oleh seluruh anggota Majelis Taklim yang berada diwilayah Parung Bingung dan sekitarnya,” ujar Habibah kepada Jurnal Depok, usai acara.
Sementara Ketua panitia penyelenggara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriyah, Ustadzah Nyai Sadariyah menghaturkan terimakasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dan berkontribusi dalam menyukseskan rangkaian kegiatan peringatan Maulid Muhammad SAW tahun 1446 Hijriyah yang dihelat oleh Majelis Taklim Ittihadul Ummah yang merupakan majelis pengajian tingkat dusun kampung Parung Bingung.
“Atas nama jajaran kepanitiaan, kami mengucapkan terimakasih dan penghargaan kepada semua pihak yang telah mensupport kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1446 Hijriyah, kami berharap kegiatan peringatan Maulid Nabi dapat meningkatkan keimanan dan mempererat tali silaturrahmi antar anggota Majelis Taklim yang ada diwilayah Kampung Parung Bingung dan sekitarnya, ” tutur Nyai Sadariyah.
Disisi lain, Ustadzah Hj. Syifa Nurfadilah dan Ustadzah Hj. Ruwaitoh dalam paparan tausyiah membahas prihal sifat nabi Muhammad SAW yang wajib diteladani oleh ummat untuk diaplikasikan pada kehidupan sehari hari.
Selain diikuti oleh ratusan jemaah majelis taklim, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dihelat di Gedung YKS 2 Jalan H. Muhasyim 1, RT 03/10, Kelurahan Rangkapan Jaya Baru (RJB), Kecamatan Pancoran Mas, juga dihadiri oleh Anggota DPRD Kota Depok dapil Kecamatan Pancoran Mas, H. Edi Masturo, Lurah Rangkapan Jaya Baru (RJB), Kecamatan Pancoran Mas, H. Tajudin, dan sejumlah sejumlah tokoh ulama serta tokoh masyarakat Parung Bingung. n Asti Ediawan