Cilodong | https://jurnaldepok.buzz
Para ulama di Kota Depok yang tergabung dalam Pendukung Untuk Kemenangan Supian-Chandra (KUDUSS) melakukan kegiatan aksi istighosah dan doa bersama.
Ketua KUDUSS, KH. Abu Bakar Madris kepada wartawan mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan di 11 Kecamatan di Kota Depok.
“Kegiatan ini kami laksanakan secara serentak di 11 kecamatan dan disiarkan secara streaming,” katanya.
Abu menambahkan, selain kegiatan istighosah dan doa bersama juga digelar haul akbar.
“Jadi hari ini agenda kita yang pertama adalah haul akbar karena kita harus juga berterima kasih kepada ulama yang pernah membina kampung kita,” ujarnya.
Dia mengadakan istighosah dan doa bersama sebagai bentuk ikhtiar agar pilkada serentak dapat berjalan dengan aman, damai, lancar dan sukses, baik pada hari pelaksanaan maupun pasca pilkada.
“Pesan utama yang ingin kami sampaikan adalah agar ulama di KUDUSS berperan aktif dalam menciptakan suasana yang sejuk dan damai serta meminimalisir potensi kerawanan sosial yang bisa terjadi dalam pelaksanaan pilkada,” jelasnya.
Dia mengajak para tokoh agama dan tokoh masyarakat, khususnya yang tergabung dalam struktur kepengurusan KUDUSS untuk menjaga kedamaian dan persatuan di tengah masyarakat.
Kegiatan ini sekaligus mendoakan pasangan calon walikota dan wakil walikota Supian-Chandra dikabulkan niatnya untuk menjadi wali kota dan wakil wali kota Depok 2025-2030.
“Kami mengajak warga Depok untuk datang ke TPS memberikan hak suaranya dan memilih nomor 2 Supian-Chandra,” pungkasnya. n Aji Hendro