Sukmajaya | https://jurnaldepok.buzz
Anggota DPRD Kota Depok, Deny Kartika (DK) ikut masuk dalam formatur kepengurusan Dewan Pimpinan Daerah PAN Kota Depok periode 2025-2030.
Deny Kartika atau yang biasa disapa DK mendaftarkan diri sebagai formatur dalam Musyawarah Daerah (Musda) PAN Depok di Sekretariat DPD PAN Kota Depok. Dia menegaskan kesiapannya jika dipercaya menjadi Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Depok.
“Hari ini saya mendaftar menjadi formatur. Berdasarkan Surat DPP PAN Nomor 12, bulan 2 tahun 2025, yang mengundang DPW dan DPD secara nasional untuk melaksanakan Muswil dan Musda,” ujarnya.
Deny menjelaskan, bahwa DPD PAN Depok telah membentuk panitia Musda, dengan pendaftaran formatur dibuka sejak 7 Maret hingga 17 Maret 2025. Namun, ia menepis anggapan bahwa dirinya maju sebagai calon ketua.
“Saya khawatir, banyak isu katanya Deny Kartika dewan baru, mendaftar menjadi calon ketua DPD. Tidak sama sekali,” katanya.
Dia mengaku masih harus banyak belajar dari para senior PAN di Depok. Meski demikian, Deny menyatakan dukungannya terhadap siapapun yang maju sebagai Ketua DPD PAN Depok.
“Saya mendukung penuh siapapun yang mencalonkan diri menjadi Ketua DPD PAN, baik H. Igun maupun H. Ridwan yang saya dengar sudah daftar. Dua orang ini adalah orang-orang terbaik. Kami mendukung siapapun yang terbaik demi kemajuan PAN ke depan,” paparnya.
Ketika ditanya soal kemungkinan ditunjuk sebagai ketua, Deny menyatakan kesiapannya.
“Kalau kami kan petugas partai, kami ikut saja. Kami siap apapun (kalau ditunjuk partai untuk menjadi Ketua),” ujarnya.
Sementara itu Ketua Steering Committee (SC) Musda VI PAN Depok, Iwan Adriansyah menambahkan, pasca penutupan pendaftaran ada 11 orang yang sudah mendaftar dan mengembalikan formulir.
“Setelah kami tutup sudah ada 11 orang yang mendaftar ya. Terkait jadwal Musda nanti akan konsultasikan dengan Dewan Pimpinan Pusat,” ungkapnya.
Dia menambahkan, tahapan sekarang adalah tahapan pendaftaran calon formatur. Ada 11 nama yakni, Nurhasan, Tanidi, Denny Kartika, H Ridwan, Lilis Latifah dan Rahmah Sukendar, Igun Sumarno dan nama lainnya. n Aji Hendro