Beji | https://jurnaldepok.buzz
Ratusan pengurus Partai Gerindra Kota Depok, Sabtu (15/03/25) sore tampak memadati setiap sudut ruangan di kediaman Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) partai Gerindra Kota Depok, H. Pradi Supriatna guna mengikuti rangkaian kegiatan buka bersama pengurus partai Gerindra Depok pada Ramadhan 1446 Hijriyah.
Dalam sambutannya, Pradi menghaturkan terimakasih kepada semua pengurus partai Gerindra yang terlah menyempatkan waktu hadir dalam pelaksanaan buka bersama di kediamannya seraya berharap kegiatan buka bersama ini dapat meningkatkan sinergitas dan soliditas antar pengurus partai Gerindra di semua level.
Secara khusus Pradi mengapresiasi kehadiran Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah beserta isteri dalam pelaksanaan buka bersama pengurus Gerindra Kota Depok.
“Atas nama tuan rumah dan Ketua Dewan Pengurus saya menghaturkan terimakasih kepada semua pengurus partai Gerindra, dan kami sangat mengapresiasi kehadiran bapak Wakil Wali Kota beserta isteri serta para rekan anggota DPRD Kota Depok,” papar H. Pradi Supriatna yang kini menjabat sebagai anggota DPRD Jawa Barat.
Pada kesempatan itu, Pradi berpesan kepada seluruh pengurus partai Gerindra agar terus meningkatkan soliditas dalam upaya meningkatkan kiprah partai berlambang kepala burung Garuda untuk sebesar besarnya kepentingan masyarakat umum.
Terpisah, Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah mengaku sangat berbahagia mendapat undangan buka bersama dari para pengurus partai Gerindra, seraya berharap partai Gerindra dapat terus tampil pada barisan terdepan dalam upaya mewujudkan Kota Depok lebih maju lagi.
“Alhamdulillah senang mendapat kehormatan diundang pada acara bukber pengurus partai Gerindra, semoga momentum ini dapat terus meningkatkan kebersamaan dalam membangun Kota Depok,” ujar Chandra Rahmansyah.
Selain Wakil Wali Kota Chandra Rahmansyah beserta isteri, acara buka bersama di kediaman H. Pradi Supriatna di kawasan Kukusan, Beji juga dihadiri oleh Ketua Komisi B DPRD Kota Depok, Hamzah, Ketua Fraksi Partai Gerindra H. Edi Masturo serta seluruh anggota DPRD Kota Depok dari partai Gerindra. n Asti Ediawan