HedlinePemerintahan

Beberapa ASN Sudah Dipanggil, Aroma Mutasi Makin Kuat Terasa di Minggu Ini

Margonda | https://jurnaldepok.buzz
Aroma mutasi, rotasi dan promosi jabatan Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Kota Depok makin terasa.

Terbaru, beberapa ASN esselon IV, III maupun II mengaku telah dipanggil oleh Wali Kota Depok, H. Supian Suri untuk mengisi kekosongan jabatan hingga promosi jabatan.

“Iya, saya sudah dipanggil. Intinya saya siap ditempatkan dimana saja,” ujar salah satu ASN Pemkot Depok yang enggan disebut namanya, kemarin.

Sementara itu Ketua LSM Kapok, Kasno meminta kepada semua pihak agar tidak melakukan intervensi terhadap kebijakan wali kota termasuk dalam kegiatan mutasi, rotasi dan promosi jabatan.

“Tujuan awal kan perubahan, jadi jangan sekali-kali menintervensi kebijakan maupun keputusan wali kota terlebih dalam hal mutasi. Ingat, mutasi dan promosi jabatan itu hak prerogatif dari sang wali kota,” tegas Kasno.

Dari itu, Kasno meminta kepada semua pihak termasuk partai politik yang mengusung Supian-Chandra untuk menghormati keputusan wali kota terkait pelaksanaan mutasi.

“Tugas kita saat ini adalah mengawal pemerintahan Supian-Chandra yang bertekad untuk melakukan perubahan di Kota Depok. Kalau sudah didasari saling curiga, mana bisa maju dan berubah Kota Depok ini, biarkan Pak Wali dan Pak Wakil bekerja sesuai semangat perubahannya,” paparnya.

Sebelumnya, Pengamat Ilmu Pemerintahan, Yusuf Trilis mengatakan, mutasi jabatan atau mutasi pegawai bertujuan untuk meningkatkan dan efektivitas organisasi serta mengembangkan karier pegawai.

“Mutasi bisa dilakukan secara horizontal atau vertikal. Tindakan mutasi jabatan berkaitan dengan tanggungjawab seseorang yang berpindah sesuai dengan tujuan instansi. Menurut Mathis dan Jackson dalam human resource management oleh desker G, mutasi horizontal, mutasi vertikal, mutasi demografis dan mutasi fungsional,” ujarnya, kemarin.

Dia mengatakan, terkait dengan mutasi dan rotasi yang direncanakan Wali Kota Depok, itu merupakan hak prerogatif seorang kepala daerah.

“Kebijakan soal mutasi dan rotasi itudilakukan guna mempercepat kinerja dalam mewujudkan program yang sebelumnya dijanjikan Wali-Wakil Wali Kota Depok, Supian Suri-Chandra Rahmansyah,” katanya.

Dia menegaskan, mutasi dan rotasi di Pemerintahan Kota Depok dalam waktu dekat adalah sebuah keharusan. Terkait boleh atau tidaknya wali kota melakukan mutasi karena belum enam bulan menjabat, Yusuf mengatakan hal tersebut boleh dilakukan.

“Walaupun Pak Supian dan Pak Chandra belum enam bulan menjabat sebagai wali-wakil wali kota mereka boleh melakukan mutasi dan rotasi. Bahkan Menteri Dalam Negeri RI, Tito Karnavian mengizinkan kepala daerah yang baru dilantik untuk langsung melakukan mutasi atau mengangkat pejabat baru tanpa harus menunggu enam bulan,” tegasnya.

Hal itu, kata dia, bertujuan agar kepala daerah dapat membangun tim kerja yang mendukung dalam menjalankan pemerintahan secara efektif.

Sementara itu Wali Kota Depok, H. Supian Suri mengisyaratkan pelaksanaan mutasi dan rotasi bisa saja dilakukan secepatnya.

“Bisa saja hari Senin, Selasa, Rabu, Kamis atau Jumat. Mutasi itu menjadi suatu keharusan yang akan dilakukan,” ujar Walik Kota Depok, H Supian Suri, Senin (08/04/25).

“Untuk pelaksanannya tunggu tanggal mainnya ya,” katanya didampingi Wakil Wali Kota Depok, Chandra Rahmansyah.

Lebih lanjut ia mengatakan, mutasi, rotasi dan promosi jabatan di lingkup Pemerintah Kota Depok tak lain untuk penyegaran dikarenakan ada beberapa ASN yang sudah lama menjabat di satu tempat.

“Ada teman-teman yang sudah lama di satu titik dan harus segera dirotasi. Prinsipnya semangatnya bukan pada persoalan mutasi, rotasi dan promosi jabatan, akan tetapi ini lebih kepada sinergi dalam menjalankan program kerja untuk melayani masyarakat,” tegasnya.

Dikatakannya, ada berbagai hal melakukan perombakan, salah satunya lantaran ada kekosongan jabatan struktural.

“Saya sudah baca di beberapa titik jabatan juga sudah kosong, harus terisi sehingga bisa lebih maksimal dalam pelayanan masyarakat Depok,” pungkasnya. n Rahmat Tarmuji

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button