Sukmajaya | https://jurnaldepok.buzz
Ketua DPC Partai Demokrat Kota Depok, Edi Sitorus memastikan surat keputuasan (SK) DPP Partai Demokrat akan dikeluarkan hanya untuk pasangan bakal calon wali-wakil wali kota Depok, H. Supian Suri-Chandra Rahmansyah.
“Tidak ada masalah lagi, kami pastikan dan kami jamin SK DPP hanya untuk pasangan Pak Supian dan Pak Chandra, tidak untuk yang lain, kalau diprosentasikan 100 persen,” ujar Edi saat menerima kunjungan Supian-Chandra di Kantor DPC Partai Demokrat Kota Depok, kemarin.
Kepastian itu disampaikan Edi setelah dirinya berkomunikasi langsung dengan Bendahara Umum DPP Partai Demokrat, H. Renville Antonio.
“Maka hari ini (kemarin,red) kami langsung serahkan datanya ke DPP, mudah-mudahan minggu depan SK nya sudah turun,” paparnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, DPP Partai Demokrat sepenuhnya menyerahkan ke DPC untuk menentukan siapa bakal calon wali-wakil wali kota yang akan diusung di pilkada.
“Kalau di Demokrat sepenuhnya mempercayakan kepada DPC, artinya enggak mungkin ada yang lain, kami jamin itu. Kami sudah bicara juga dengan DPD, artinya enggak mungkin ada perubahan,” tegasnya.
Sementara itu bakal calon wali kota Depok, H. Supian Suri mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar Partai Demokrat yang telah mengusung dirinya dan pasangannya.
“Kami diberikan kesempatan oleh Partai Demokrat untuk maju sebagai calon wali-wakil wali kota, tentunya kami tidak akan menyia-nyiakan kesempatan ini. Kami mohon dukungan dari seluruh warga Kota Depok, izinkan kami Supian Suri beserta Pak Chandra untuk memimpin dan melayani masyarakat Kota Depok,” ungkapnya.
Hal senada diungkapkan oleh bakal calon wakil wali kota Depok, Chandra Rahmansyah. Ia mengatakan, perjuangan ini membutuhkan kebersamaan.
“Kami menilai Pak Supian memiliki kecerdan dan keandalan, beliau juga berpengalaman sebagai birokrat yang melayani masyarakat Depok puluhan tahun,” ungkapnya.
Sebagai kader PKB, lanjutnya, dirinya siap dan berharap bisa menjadi keluarga besar Partai Demokrat dan keluarga besar seluruh masyarakat Depok pada umumnya.
Sekretaris DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Depok, Iwan Setiawan menambahkan, diusungnya Chandra untuk mendampingi Supian Suri bukan tanpa alasan.
“Kami ingin Depok lebih maju, maka harus ada sosok yang mengerti tentang kemajuan Depok itu harus seperti apa. Akhirnya kami menemukan dari sekian banyak kader PKB, ternyata kami menemukan Pak Chandra sebagai mutiara, beliau juga tinggalnya di Depok. Inilah yang kami tawarkan kepada Pak Supian Suri, Alhamdulillah dalam waktu singkat langsung cocok,” terangnya.
Iwan juga memastikan, di internal PKB semakin solid dengan diusungnya Chandra sebagai bakal calon wakil wali kota.
“Alhamdulillah sudah didoakan juga oleh para kiai dan dalam survei langitan sudah terlihat kita menang. Kami di PKB percaya kalau politik itu rasional dan irasional. Insya Allah kami yakin Pak Supian dan Pak Chandra pemenangnya,” ungkapnya.
Hadir dalam kesempatan itu Sekretaris DPC Partai Demokrat, Hj Endah Winarti beserta puluhan kader Partai Demokrat dan para caleg terpilih PKB. n Rahmat Tarmuji